Bandar Lampung (AdminFusa) – Prodi Psikologi Islam Fakultas Ushuluddin dan Studi Agama (FUSA) UIN Raden Intan Lampung bekerja sama dengan Ikatan Psikologi Klinis (IPK) Indonesia Wilayah Lampung menyelenggarakan kegiatan seminar dengan tema “Seni memaafkan dan menyembuhkan luka batin dengan self healing” oleh pemateri Danang Baskoro, M.PSI., Psikolog (Psikolog Klinis RSJ Menur Surabaya, PP IPK Indonesia) di Ballroom UIN, Rabu, 18 Oktober 2023.

Kegiatan seminar dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Mental Sedunia ini disambut baik oleh Dekan FUSA Dr Ahmad Isnaeni MA.

“Kami atas nama Fakultas Ushuluddin dan Studi Agama mengucapkan terimakasih khususnya kepada Ikatan Psikologi Klinis (IPK) Indonesia Wilayah Lampung atas kolaborasi ini,” ungkapnya.
Turut hadir Walikota Bandar Lampung Ibu Hj. Eva Dwiana dalam acara ini. Dalam sambutannya ia mengatakan, melalui Peringatan Hari Kesehatan Mental Sedunia ini, diharapkan menjadi tugas dan kewajiban kita untuk memperhatikan kesehatan dalam bermasyarakat.

“Terima kasih pada Ikatan Psikologi Klinis Indonesia Wilayah Lampung yang telah menyelenggarakan kegiatan yang sangat positif ini guna membantu mensosialisasikan pentingnya menjaga kesehatan fisik dan mental,” ujar Walikota.
Tak hanya itu, Walikota juga berpesan agar pola hidup yang sehat mampu membangun perilaku fisik dan mental guna meningkatkan produktivitas keseharian. (WR)