Bandar Lampung: Melanjutkan rangkaian Visiting Lecturer di Fakultas Ushuluddin dan Studi Agama (FUSA) UIN Raden Intan Lampung, pada kegiatan kali ini FUSA menghadirkan Dr. David Kloos, Antropolog dari Negeri Belanda. Visiting Lecturer ini dihelat di Aula FUSA, Selasa (19/11).

David Kloos merupakan dosen di Royal Institute of Southeast Asian and Caribbean Studies/KITLV, Leiden-Belanda. Visiting lecturer mengambil tema: ”Islamic Studies in Anthropological Approach.” Dalam pemaparannya, David bercerita pengalamannya meneliti di berbagai daerah di Indonesia, seperti Aceh dan Jakarta, terkait kajian antropologi, terutama kajian ketokohan wanita. Banyak hal yang disampaikan Mr. David dalam materi kuliahnya, tambah menarik karena disajikan dengan dwi bahasa; Inggris dan Indonesia sebagai ajang motivasi dan pembelajaran.

Di hadapan puluhan mahasiswa FUSA dari berbagai prodi, Mr. David juga  memberikan motivasinya kepada para mahasiswa untuk menekuni dalam bidang kajian yang digeluti. Karena ketekunan dan kesabaran serta memiliki rasa ingin tahu (curiosity) akan membangun tradisi kelimuan yang professional. Mr. David menyampaikan kuliahnya dengan dialog interaktif, sehingga terkesan rileks, dan membuat  suasana menjadi hidup dan hangat, antusiasme para mahasiswa nampak jelas ketika mengajukan pertanyaan-pertanyaan seputar kajian antropologi dan kajian Islam secara umum.

Kesan yang positif tampak dari para mahasiswa setelah mengikuti kegiatan Visiting Lecturer ini, selain menambah wawasan juga meningkatkan motivasi belajar para mahasiswa untuk selalu mengasah kompetensinya selama kuliah di kampus. (AMG)