UIN Raden Intan Lampung akan selenggarakan rektor cup 2019 dengan beberapa cabang perlombaan. Rektor cup kali ini beragam tingkatan, mulai dari tinggat universitas sampai internasional.
Adapun cabang lomba tingkat universitas se-UIN Raden Intan yaitu futsal, tenis meja, catur, hafiz Quran (MHQ), business plan, solo song, debat bahasa Arab, debat bahasa Inggris, debat konstitusi, hadroh, kaligrafi dan karya tulis Alquran (MKTQ). Kemudian tingkat provinsi yakni voli dan bulu tangkis.
Sedangkan untuk tingkat internasional yakni musabaqoh tilawatil Quran (MTQ). Dijadwalkan, Rektor Cup kan berlangsung pada bulan November 2019.
Wakil Rektor III Bidang Kemahasiwaan dan Kerjasama, Prof Wan Jamaluddin PhD, menyampaikan bahwa Rektor Cup merupakan kegiatan rutin yang sudah berlangsung dari tahun sebelumnya. Selain untuk memperingati hari ulang tahun UIN Raden Intan Lampung, kegiatan ini juga untuk menggali potensi dan bakat khususnya mahasiswa UIN.